Job Fair Kota Bandung Kembali Hadir, Tersedia 5.435 Loker untuk Lulusan SD Hingga S2, Ini Jadwalnya

DEPOSTJABAR.COM (BANDUNG).- Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kota Bandung kembali menggelar bursa kerja alias Job Fair 2024, di Grand Lodakarya Hall, Jalan Cicendo 25-26 Juni 2024 pukul 08.00 – 16.00 WIB. Pada bursa kerja ini tersedia 5.435 lowongan pekerjaan dari 40 perusahaan.

Kepala Diskaner Kota Bandung, Andri Darusman mengatakan, lulusan yang bisa melamar mulai dari Sekolah Dasar (SD) hingga S2.

Job Fair tidak dipungut biaya alias gratis dengan scan barcode yang ada di instagram @bdg.disnaker untuk registrasi mengisi data diri dan sebagainya atau kunjungi website disnaker.bandung.go.id.

“Job Fair tahun ini akan diadakan kembali 2 kali. Mudah – mudahan bisa dimanfaatkan warga Bandung,” kata Andri.

“Kita harap bisa dimanfaatkan lulusan fresh graduate. Lulusan SMK atau SMA diharapkan bisa melamar jika tidak melanjutkan jenjang selanjutnya,” imbuhnya.

Ia mengungkapkan, hadirnya bursa kerja ini mampu menyerap tenaga kerja dengan optimal. Tahun 2023 terserap 62,09 pencari kerja sehingga saat ini sudah bekerja melalui bursa kerja ini.

“Jumlah angka pengangguran memang di Kota Bandung masih tinggi. Sebelum Covid-19 itu 8,1 persen, naik menjadi 11,46 persen atau 160 ribu lebih. Tahun 2022, mencapai 9,5 persen. Akhir tahun 2023 itu hasil survei BPS tercatat 8,8 persen atau 116 ribu jiwa yang membutuhkan pekerjaan,” ungkapnya.

Andri mengatakan, dari jumlah tersebut sekitar 40 persennya merupakan lulusan SMK atau SMA. (RK)