Shalat Tarawih Pertama di Masjid Attaqwa Cimindi, Begini Suasananya

DEPOSTJABAR.COM (CIMAHI).-  Jamaah Shalat Tarawih pertama  di Masjid Pesantren Attaqwa Cimindi Cimahi, Kelurahan Cigugur Tengah, Kecamatan Cimahi Tengah cukup membludak, seluruh ruangan masjid, halaman dan tingkat dua penuh sesak, Rabu (23/3/2023) malam.

Di garis bawah diisi oleh kaum Ikhwan (laki-laki) di tingkat dua oleh kaum Akhwat (wanita), shalat tarawih dengan khusuknya.

Seperti yang diungkapkan oleh Ketua Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Masjid Pesantren Attaqwa, dan Pimpinan Pengasuh Ponpes Salafiyah Attaqwa  Kampung Ciputri RW 05 Kelurahan Cigugur Tengah,  Ustad Uhudin Karim, S.Ag, bahwa semoga dalam shalat tarawih pertama ini di bulan suci Ramadhan 1444 H/2023 Masehi ini, bagi seluruh umat muslim Ikhwan dan Akhwat, “Bulan suci Ramadhan 1444 H/2023 Masehi dapat dijadikan momentum untuk muhasabah. Dapat meningkatkan kualitas amalan Ramadannya,” jelas Uhud.

Apalagi, sambung Uhud, saat ini dalam Indonesia dalam menghadapi tahun politik ini, masyarakat dapat menghadapinya dengan penuh ketenangan dan kesabaran dan jangan terpengaruh oleh berita-berita hoax.

Selain itu kata Uhud, untuk para jamaah yang menjalankan sholat Tarawih, Semoga diberikan kekuatan kesabaran  dan istiqomah dalam ibadah amalan Romadan, Aamiin YRA.

Juga lanjut Uhud, dirinya mengakui, bahwa di kampung Ciputri Kelurahan Cigugur Tengah,  In Syaa Allah  di Kampung Ciputri yang Agamis dan relegius dan di RW. 05 yang paling banyak mesjidnya. (Bagdja)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *