Dreja langsung bingung dan tak percaya, haaa. Ternyata Alita hanya bercanda.
Sosok yang amat berlawanan, di mana Alita memiliki selera humor yang baik, periang, ceria. Sementara Dreja dikenal sebagai pribadi tertutup, aneh dan pendiam.
“Itu kan A, dari kecil aku suka Odading dan kebetulan Mang Ade Londok viralkan, jadi aku pasang ringtone ini aja haha,” kata Alita.
Setelah turun dari angkot mereka berpamitan.
Diantaranya belanjaan Alita ke depan rumah.
“Terima kasih A sudah antar belanjaan aku.”
“Sama-sama Al, Terima kasih sudah membuatku tertawa. Jujur aku lupa kapan terakhir tertawa.”
“Itu tadi tertawa di angkot, ikan hiu makan tomat haha.”
Entah kenapa, si pemurung itu jadi tertawa sendiri.
Pulanglah dia ke rumah usai mengantar Alita.
Seperti biasa, rumah telah sepi. Penghuni rumah itu biasa tertidur setelah Isya berkumandang.
Bergegas Dreja ke kamar. Pria malang yang tadi ceria itu kembali sedih.