DEPOSTJABAR. COM(TASIKMALAYA).- Gubernur Jawa Barat Terpilih, Dedi Mulyadi, lunasi hutang Munir (65), warga Kampung Nagarasari, Kelurahan Mugarsari, Kecamatan Tamansari, Kota Tasikmalaya korban kekerasan Geng motor, Minggu (9/2/2025).
Munir mengalami luka serius pada tangan kiri pada bagian telunjuk, karena harus menahan hantaman Gir Motor yang dilayangkan oleh gerombolan geng motor hingga patah dan harus dipasang pen.
Pasca kejadian tersebut, Munir harus menjalani perawatan selama tiga hari di rumah sakit, hingga harus menghutang ke rumah sakit.
Gubernur Jawa Barat Terpilih, Dedi Mulyadi, langsung menghubungi Munir lewat telefon. Munir bercerita pasca kejadian oleh geng motor hingga harus berhutang ke rumah sakit karena tak mampu membayar hutangnya karena tidak dijaminkan oleh BPJS.
Gubernur Jabar yang sering disapa Kang Dedi merasa prihatin atas peristiwa itu dan merasa tersentuh hatinya.
“Aki bagaimana kondisi tangannya sekarang, “ kata Dedi.
“Patah tangan pak dan sekarang sudah dilakukan pen, bahkan dalam pemulihan saya harus dirawat selama tiga hari, “ucap Munir.
Dedi pun langsung merespons dengan istighfar, menunjukkan rasa prihatin atas kejadian yang menimpa Munir yang seharusnya pengobatan tersebut di gratiskan, karena dirinya korban dari aksi geng motor.
Kang Dedi juga sempat menanyakan biaya pengobatan Munir dari pasca operasi Pen harus melunasi hutangnya sebesar Rp 9,5 Juta dan harus melakukan pencicilan sisanya hutang sebesar Rp 8 juta dan baru terbayarkan Rp1,5 juta
Sebagai bentuk kepedulian, Gubernur Jawa Barat sering disapa Kang Dedi itu akhirnya melunasi sisa hutang Munir sebesar Rp8 juta dan juga Munir diberi bantuan Rp2 juta per bulan untuk penyembuhan tangannya selama enam bulan. (M.Kris)