Hujan Deras Disertai Angin Akibatkan Pohon Beringin Tumbang Menimpa 10 Rumah Warga Ciawi Tasikmalaya

DEPOSTJABAR. COM (TASIKMALAYA).- Hujan deras disertai angin kencang menyebabkan pohon beringin tumbang dan menimpa 10 rumah warga di Kampung Leles Desa Kurniabakti, Kecamatan Ciawi Kabupaten Tasikmalaya, Minggu (10/11/2024).

Kejadian tumbangnya pohon tidak menyebabkan korban jiwa hanya kerugian materi saja. Sedangkan beberapa rumah yang rusak berat sedang dilakukan assessment untuk selanjutnya dilaporkan ke instansi terkait.

“Kejadian sekitar pukul 17.00 WIB, tidak ada korban jiwa, rincian 8 rumah Rusak berat dan 2 rumah rusak ringan,” ungkap Kepala Pelaksanaan BPBD dan Damkar Kabupaten Tasikmalaya, Nuraedidin, Senin(11/11/2024).

Menurut Nuraedidin, kejadiannya sore hari pada hari Minggu dan terjadi di Tasik utara terjadi hujan dan angin kencang sehingga mengakibatkan pohon beringin tumbang.

“Sementara pemilik rumah yang terkena pohon tumbang diungsikan ke rumah saudaranya,” tuturnya.

Sementara untuk material pohon yang tumbang sudah dilakukan evakuasi menggunakan mesin gergaji (senso) oleh anggota BPBD dan Anggota TNI dan Kepolisian.

“Saat ini petugas masih melakukan pemotongan dan pembersihan material pohon tumbang,” katanya. (M.Kris)