Jalan Penghubung Sariwangi-Cigalontang Amblas, PUPR Tasikmalaya Operasikan Kembali Jalan Lama

DEPOSTJABAR.COM (TASIKMALAYA).- Diguyur hujan deras jalan penghubung dua kecamatan tidak bisa digunakan kembali. Kini jalan lama yang berbentuk Cekdam akan dioptimalkan kembali menjadi jalan alternatif.

Hal tersebut diungkapkan Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang  (PUPR) Kabupaten Tasikmalaya, H.M.Fuad Aziz kepada DEPOSTJABAR.COM d lokasi amblasnya jalan penghubung Kecamatan Sariwangi dan Kecamatan Cigalontang, Senin (8/5/2023).

Menurut dia, jalan alternatif yang berbentuk cekdam ini tertutup oleh material  maka pihak PUPR akan menerjunkan alat berat untuk berupaya menyingkirkan material yang menutup lubang cekdam.

“Dimana alat berat bekqu itu akan membersihkan material yang ada di cekdam, supaya airnya itu tidak mengenangi jalan, sehingga cekdam tersebut bisa dimanfaatkan kembali oleh masyarakat di kampung Cisolok, Cidugaleun Kecamatan Cigalontang, dan kampung Cikoneng desa Sukaharja Kecamatan Sariwangi,” katanya.

Sementara untuk penanganan bencana tersebut itu sebenarnya bukan jembatan yang amblas karena di media telah tersebar  jembatan penghubung amblas,” Katanya.

“Akan tetapi yang amblas itu oprit jembatan atau timbunan urugan dibelakang abutment yang dibuat sepadat mungkin untuk menghindari penurunan itu, tergerus air dari atas hingga menyebabkan amblas,” jelasnya.

Akibatnya masyarakat tidak bisa melewati jalan tersebut karena amblasnya jalan, sedangkan untuk jembatan yang dibangun tahun 2016 itu kondisinya masih utuh dan tidak ada perubahan kontruksi hanya saja ini perlu penanganan dalam bentuk pengurugan,” ujarnya.

Pengerukan Cekdam

Amblasnya jalan penghubung dua Kecamatan ditinjau  Kapolres Tasikmalaya AKBP Suhardi Hery Haryanto beserta rombongan menyampaikan pihaknya telah membuat planning dengan Kepala Desa dan Pihak Kecamatan  dimana arus lalu lintas yang berbentuk cekdam ini nantinya akan dilakukan pengerukan oleh alat berat.

“Setelah dilakukan pengerukan dan dapat dilalui oleh kendaraan, masyarakat juga diimbau tidak digunakan hingga malam hari, karena menyangkut dengan keamanan dan keselamatan jiwa.

“Alhamdulillah kami tidak hanya bekerja sendirian tetapi melibatkan semua unsur yakni TNI, Kepolisian, BPBD, Basarnas, Dinas Perhubungan, Relawan dan masyarakat bahu membahu bekerjasama untuk menuntaskan jalan alternatif kembali pulih,” tandasnya.

Sebelumnya telah terjadi Jalan amblas tepatnya di jembatan Cipondok antara Kecamatan Sariwangi dan Kecamatan Cigalontang, Jalan amblas terjadi pada  pukul 16.30 WIB.

“Kedua arus kendaraan dari arah Kecamatan Cigalontang ke Kecamatan Sariwangi Kabupaten Tasikmalaya tidak dapat dilalui oleh kendaraan apapun dan kendaraan untuk sementara di alihkan ke jalan lain,” pungkasnya.(M.Kris)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *