Kapolda Jabar dan Dandim 0612/Tasikmalaya Berbagi Paket Takjil kepada Warga, Ini Tujuannya

DEPOSTJABAR.COM (TASIKMALAYA).- Kapolda Jawa Barat, Irjen Pol Dr. Akhmad Wiyagus bersama Dandim 0612/Tasikmalaya, Letkol Arm Yan Octa Rombenanta berbagi paket takjil bagi masyarakat di depan Makodim 0612/Tasikmalaya  dan di lanjutkan Buka puasa bersama di Makodim 0612/Tsm, Sabtu (15/3/2025).

Kegiatan yang berlangsung penuh kehangatan ini menjadi salah satu wujud nyata sinergitas antara TNI dan Polri dalam membangun kebersamaan serta mempererat hubungan dengan masyarakat, khususnya di bulan suci Ramadan.

Kapolda Jabar Irjen Pol Dr. Akhmad Wiyagus dalam sambutannya menyampaikan, kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian terhadap masyarakat yang sedang menjalankan ibadah puasa.

“Kami ingin berbagi kebahagiaan dengan masyarakat, khususnya di bulan penuh berkah ini. Kegiatan ini juga menjadi ajang untuk mempererat hubungan antara aparat keamanan dan warga,” ujar Kapolda Jabar.

Sementara itu, Dandim 0612/Tasikmalaya Letkol Arm Yan Octa Rombenanta menyampaikan, kegiatan sosial kemanusiaan dengan membagikan paket takjil ini bersinergi antara TNI-Polri akan terus diperkuat dalam berbagai kegiatan.

“Kami berharap kegiatan ini tidak hanya membawa manfaat bagi masyarakat, tetapi juga semakin memperkuat soliditas antara TNI dan Polri dalam menjaga keamanan serta ketertiban di wilayah Tasikmalaya,” ungkapnya.

Masyarakat yang menerima paket takjil ini, menyambut dengan antusias dan mengapresiasi kepedulian TNI dan Polri dalam berbagi di bulan penuh berkah ini. (M.Kris)