Sopir Ngantuk Berat, Mobil Tabrak Pohon Mahoni Hingga Terbalik

DEPOSTJABAR.COM (TASIKMALAYA).- Sopir minibus Suzuki Ertiga Putih bernomor Polisi Z 1875 KO diduga ngantuk berat. Akibatnya mengalami kecelakaan tunggal kendaraannya menabrak pohon mahoni di Kelurahan Urug Kecamatan Kawalu Kota Tasikmalaya, Senin(23/10/2023). Sekitar pukul 17.30 WIB.

Pemuda yang mengendarai mobil itu, belum diketahui namanya itu masih dalam perawatan intensif dari pihak Puskesmas Kawalu Kota Tasikmalaya.

Salah seorang warga ,Karim ( 45) mengatakan,  kala itu jalan sedang dalam keadaan sepi,  mungkin dalam kecepatan tinggi diduga sopir mengantuk lalu berbelok ke samping kanan dan menabrak pohon lalu menabrak tiang telefon

“Mobil tersebut terbalik di tengah jalan dan menghalangi arus lalu lintas di kedua arah,” katanya.

Warga yang melihat atas kejadian tersebut berupaya memberikan pertolongan ke pengemudi yang seorang diri itu serta membawanya ke puskesmas terdekat,.

“Mobil yang terbalik itu dibiarkan terbalik, hingga kini masih belum dievakuasi,” ucapnya.

Kepala Unit (Kanit) Penegakan Hukum (Gakkum) Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polresta Tasikmalaya, Ipda Ipan Faisal saat dihubungi DEPOSTJABAR.COM membenarkan telah terjadi laka lantas tunggal.

“Anggota telah melakukan olah tempat kejadian di lokasi dan mengumpulkan saksi mata di lokasi kejadian,” jelas Ipan.

Kejadian tersebut diakibatkan sopir dalam keadaan mengantuk berat dan saat melintasi TKP pengendara tidak menguasai medan saat jalan menanjak.

“Alhamdulillah dari kejadian tersebut tidak menimbulkan korban jiwa, Namun korban sedang dalam perawatan intensif dari pihak Puskesmas Kawalu dan kejadian tersebut masih dalam penyelidikan satlantas Polresta Tasikmalaya,” pungkasnya .(M.Kris)