Tak Kuat Menanjak Truk Tronton Mundur Hantam Tebing di Tasikmalaya

DEPOSTJABAR. COM (TASIKMALAYA). Kendaraan tronton bermuatan aspal bernomor polisi D 8140 SP mengalami laka lantas tepatnya di Kampung Gentong, Desa Cibahayu Kecamatan Kadipaten Kadipaten Kabupaten Tasikmalaya, Sabtu (21/6/2024).

Kapolsek Kadipaten Polresta Tasikmalaya, AKP H. Agus Rusman, S. IP saat dihubungi  Depostjabar.com membenarkan telah terjadi laka lantas tunggal di kampung Gentong, Desa Cibahayu Kecamatan Kadipaten Kadipaten Kabupaten Tasikmalaya.

Menurut Kapolsek, kejadian tersebut terjadi Sabtu  sore sekitar pukul 15.00 WIB dan kendaraan dikemudikan Ali aputra (39) warga Kampung Campego Rt 03/07 kecamatan Cangkuang Bandung.

Kata Kapolsek, kronologis kejadian, pada saat itu kendaraan nissan tronton nomor Polisi D 8140 SP yang dikemudikan oleh  Ali Saputra datang dari arah timur (Tasikmalaya) menuju ke arah barat (Malangbong). Ketika sesampainya di Tempat Kejadian Perkara (TKP) kendaran tersebut mau menanjak, dikarenakan jalan sedang buka tutup atau antrian kendaraan dan diduga kendaraan tersebut tak kuat menanjak hingga mundur kembali menabrak dinding lalu teperosok masuk ke parit sebelah kiri bahu jalan.

“Alhamdulillah dalam kejadian tersebut tidak menimbulkan korban jiwa, Namun kendaraan tersebut melintang ke badan jalan dan pelaksanaan evakuasi melibatkan tiga (3) kendaraan derek, ” tandasnya. (M.Kris)