Menang Dua Kali dari Vietnam, Peringkat FIFA Indonesia Naik Tajam

DEPOSTJABAR.COM, (BANDUNG).- Peringkat FIFA Indonesia Naik Tajam, berkat kemenangan back to back kontra Vietnam di kualifikasi Piala Dunia 2026. Dari 142 Jadi 134.

Indonesia menjadi tim yang berhasil naik peringkat paling banyak. Karena secara peringkat Vietnam ada di atas Indonesia. Jadi, dengan dua kali menang, Indonesia menambah 30,04 poin.

Ini merupakan peringkat terbaik Indonesia dalam 13 tahun terakhir setelah sebelumnya Indonesia sempat berada di peringkat 130 dunia di tahun 2011.

Kemenangan itu adalah, menang 1-0 di SUGBK Senayan Jakarta Kamis 21 Maret 2024 dan 0-3 di Stadion My Dinh Hanoi, Vietnam Selasa 26 Maret 2024.

Selain itu, kemenangan back to back tersebut juga antarkan posisi Indonesia melonjak ke posisi kedua grup F Kualifikasi Piala  Dunia 2026.

Dengan tambahan enam poin, Indonesia saat ini sudah kantongi tujuh poin, terpaut lima poin dari Irak pemuncak grup yang tampil sempurna.

Ketua Umum PSSI Erick Thohir bersyukur dengan pencapaian dalam dua kemenangan back to back atas Vietnam yang membuat posisi Indonesia melonjak delapan peringkat.

“Hasil ini patut kita syukuri, Alhamdulillah atas pencapaian ini. Terima kasih kepada semua pihak yang sudah mendukung sehingga timnas Indonesia bisa seperti sekarang. Semoga ke depannya akan terus lebih baik,” ujar Erick.

Erick juga memberikan apresiasi dan meminta timnas bekerja lebih keras. ‘’Apresiasi tim yang terlibat dan juga untuk bekerja lebih keras supaya bisa terus naik peringkatnya.

Wakil Ketua Umum PSSI Prof Zainudin Amali menambahkan hasil positif ini terjadi berkat transformasi sepakbola Indonesia yang berjalan dengan baik.

“Artinya dengan posisi Indonesia saat ini dimana ranking FIFAnya membaik, itu berarti transformasi sepakbola Indonesia yang sudah dicanangkan oleh Ketua Umum Erick Thohir beserta EXCO dan seluruh pengurus PSSI dari tingkat pusat hingga Kab/Kota yang sudah dipresentasikan di hadapan FIFA itu berjalan dengan baik,” ucapnya.

Meski demikian, pria bergelar Profesor itu mengatakan jika pihaknya akan tetap melakukan evaluasi atas hasil baik ini guna menghasilkan lebih bagus lagi kedepannya.

“Kita tetap melakukan evaluasi kira-kira mana yang harus kita dorong supaya hasilnya lebih bagus lagi dan tentunya kita pun berharap semua pihak stakeholder sepakbola Indonesia memberikan dukungan, karena tidak mungkin target perbaikan peringkat di FIFA itu akan tercapai hanya oleh PSSI saja, sehingga harus ada dukungan-dukungan dari para klub, Asprov, Askab, Askot, para suporter dan dari pihak lainnya,” tuturnya.(Ries)