Kemenanangan Atas Persik, Modal Positif Persib Saat Melawat ke Semen Padang

DEPOSTJABAR.COM, (BANDUNG).- Persib kembali ke jalur kemenangan setelah mengalahkan Persik 4-1 pada laga pekan ke-26 Liga 1 2024/2025 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Rabu 5 Maret 2025. Kemenangan menjadi modal positif untuk menatap laga selanjutnya.

Pelatih Persib, Bojan Hodak mengatakan, modal positif ini penting bagi tim karena pekan depan Persib akan melawat ke markas Semen Padang.

“Ini menambah rasa percaya diri buat tim. Ini poin penuh yang penting bagi kami karena kami akan pergi ke Padang,” katanya.

Pelatih asal Kroasia ini juga senang dengan kemenangan ini. Sebab, timnya masih bisa menjaga jarak dengan para pesaingnya. Dengan 54 poin, Persib masih kokoh, di puncak klasemen, unggul 5 poin dari Dewa United.

“Semoga saat melawat ke Padang, menang lagi,” harapnya.

Apakah harapan itu bisa diwujudkan, yang pasti saat melawat ke Padang, Persib tidak bisa menurunkan dua skuad andalannya Ryan Kurnia dan Nick Kuipers

Partandingan pekan ke-27 Liga 1 2024/2025 antara Persib kontra Semen Padang akan berlangsung di Stadion H Agus Salim pada Senin 10 Maret 2025, mendatang.

Kuipers dan Ryan mendapat larangan bermain karena hukuman akumulasi kartu kuning. Keduanya mendapat tambahan satu kartu kuning pada laga Persib menghadapi Persik di Stadion GBLA, Rabu 5 Maret 2025.

Dalam pertandingan yang dimenangkan Persin dengan skor 4-1 tersebut, Ryan mendapat kartu kuning keempat pada menit ke-20. Tiga kartu kuning sebelumnya didapat saat Persib menghadapi Arema FC, PSIS Semarang dan PSM Makassar.

Sementara Kuipers mendapatkan kartu kuning pada menit 12 pertandingan melawan Persik. Di luar kartu merah di laga kontra PSBS Biak, Kuipers sudah mengantongi empat kartu kuning lain yang mengharuskannya absen lagi.

Tiga kartu kuning sebelumnya didapatkan Nick Kuipers, saat Persib menghadapi Arema FC, Borneo FC, dan Persis Solo. (Ries)