Liga 1 2024/2025, Menang atas PSIS Semarang, Persib Melonjak ke Peringkat Empat

DEPOSTJABAR.COM, (BANDUNG).- Kalahkan PSIS Semarang 2-1, Persib Bandung akhirnya bisa tuntaskan misinya, raih tiga poin kedua di pekan ke-5 Liga 1 2024/2025.

Laga antara Persib Bandung Vs PSIS Semarang berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat Soreang Bandung, Minggu 15 September 2024.

Tiga poin pertama didapat Persib di laga perdana kontra PSBS, menang 4-1, setelah itu Maung Bandung tumpul, hanya bisa raih hasil imbang di tiga laga yang telah diarunginya.

Seri 2-2 kontra Dewa United, imbang 1-1 kontra Arema FC dan terakhir 0-0 saat tarung melawan PSM Makassar. Berkat kemenangan itu, Persib sukses panjat 3 peringkat, semula duduk di klasemen ke 7, naik ke posisi ke-4. Dengan 9 poin dari 5 laga yang telah dilakoninya.

Persib menggeser Persija Jakarta yang sebelumnya ada di posisi keempat dengan tujuh poin. Persija kini ada di peringkat kelima.

Bali United dan Persita Tangerang juga turut terkena dampak. Mereka mesti turun satu peringkat, Persita kini ada di posisi keenam dan Bali United ketujuh.

Sementara PSIS Semarang, saat ini berada di peringkat ke-9. Dengan perolehan 6 poin dari 5 laga yang telah diarunginya.

Gelandang Persib Tyronne del Pino digdaya di laga ini, berhasil cetak satu gol pada menit ke-17 dan satu assist, pencetak golnya Gustavo Moreno menit ke-40. Satu gol PSIS dihasilkan Riyan Ardiansyah pada menit ke-36.

Laga berlangsung keras, tercatat 8 kartu dikeluarkan, 4 untuk skuad Persib, 4 lainnya untuk PSIS –satu akhirnya berubah menjadi kartu merah. Penerimanya adalah Fernandinho.

Fernandinho adalah pemain pengganti, masuk menit ke-75 menggantikan Ridho Syuhada, 14 menit kemudian (menit ke-89) keluar lapangan karena di kartu merah wasit.

Di laga ini Beckham diberikan kepercayaan coach Bojan untuk merumput sebagai pemain pengganti. Masuk menit ke-84 gantikan Mateo Kocijan yang berulang kali terjatuh karena dijegal lawan.

Jalannya Pertandingan

Laga antara Persib Vs PSIS berjalan ketat. Maung Bandung menekan Laskar Mahesa Jenar sejak peluit tanda dimulainya pertandingan ditiup wasit.

Setelah beberapa kali percobaan, Persib akhirnya bisa unggul di menit ke-17. Tyronne del Pino membawa tim asuhan Bojan Hodak memimpin 1-0.

Gol bermula dari pergerakan Ciro Alves di sisi sayap, dan bisa melepaskan umpan yang diteruskan menjadi gol oleh Tyronne.

Persib nyaris mendapat gol kedua di menit ke-27. Namun, upata Gustavo Franca masih digagalkan tiang gawang PSIS.

Tak diduga, PSIS yang kemudian menyamakan skor di menit ke-36. Riyan Ardiansyah bisa menanduk bola kiriman Gali Freitas menjadi gol. Skor 1-1.

Setelah itu, Persib bisa kembali unggul jelang turun minum. Gustavo Franca bisa menjebol gawang PSIS, memanfaatkan umpan Tyronne. Skor 2-1 untuk keunggulan Persib atas PSIS menutup babak pertama.

Di babak kedua, Persib mendapat tekanan dari PSIS. Namun, Maung Bandung bisa bertahan dengan apik.

Beberapa kali pemain Persib dilanggar keras PSIS. Situasi itu membuat tim lawan kena blunder.

Jelang laga tuntas, permainan keras membuat PSIS kehilangan satu pemainnya. Fernandinho menelan kartu kuning keduanya usai ketahuan VAR melakukan pelanggaran. Laskar Mahesa Jenar bermain dengan 10 orang di sisa laga.(Ries)