DEPOSTJABAR.COM, (BANDUNG).- Pelatih Persib Bojan Hodak terus menggenjot anak didiknya untuk berlatih walau jeda pertandingan Liga 1 Indoensia 2024/2025 masih cukup lama.
Waktu latihan, juga tidak sebentar, sampai larut malam. Padahal bulan Ramadan, dan sebagian pemain Persib pun melaksanakan rukun islam tersebut.
Beberapa waktu lalu, skuad Persib telah kembali berlatih setelah liburan jeda internasional, bahkan setiap harinya porsi latihan terus ditingkatkan.
Gelandang Persib, Beckham Putra Nugraha mengatakan, salah satu kewajiban pemain bola adalah berlatih, agar bisa terus meningkatkan kemampuan.
“Ya, tentunya ini harus kami jalani karena tujuh laga final ini tidak mudah untuk dilewati,” ujar Beckham, setelah berlatih di Stadion GBLA.
Beckham juga menambahkan, pesepakbola harus lebih siap dan lebih kerja keras lagi karena lawan pun juga akan melakukan hal yang sama.
“Yang penting kita fokus kepada tim sendiri, apa yang diintrusikan sama tim pelatih kami jalankan sebaik mungkin, semaksimal mungkin. Semoga hasilnya yang terbaik untuk tim kami,” ucapnya.
Persib menyisakan 7 laga terakhir di Liga 1 2024/2025, jika bisa meraih kemenangan di 5 laga saja, di pastikan akan kembali meraih gelar juara.
Hal tersebut karena Persib memiliki 57 poin, sedangkan di posisi kedua Dewa United memiliki 49 poin.
7 Sisa Laga Persib Bandung
11 April 2025
19.00 Borneo-Persib
18 April 2025
19.00 Persib-Bali United
26 April 2025
19.00 Persib-PSS Sleman
2 Mei 2025
15.30 Malut United-Persib
9 Mei 2025
19.00 Persib-Barito Putera
16 Mei 2025
19.00 Persita-Persib
25 Mei 2025
Persib-Persis Solo
(Ries)