DEPOSTJABAR.COM (BANDUNG).- Jelang pertandingan ekshibisi melawan BVB Borussia Dortmund Legends, Persib All Stars menjalani sesi latihan perdana di Stadion Siliwangi, Jumat 8 September 2023.
Meski pertandingan para legends ini hanya bersifat fun game, tetapi para pemain Persib All Stars tetap harus latihan, agar bisa memberikan suguhan menarik kepada penontonnya. Sesi latihan dipimpin Asep Sumantri, Persib 1987-1997.
Walau baru latihan perdana, seluruh pemain yang akan memperkuat Persib All Stars hadir di lapangan hijau. Itulah kompaknya mereka.
Para legend yang ikut sesi latihan itu adalah, Anwar Sanusi, I Made Wirawan, Eka Ramdani, Gilang Angga Kusuma, Tantan, Airlangga, Kekey Zakaria, Roy Darwis, Nandang Kurnaedi, Asep Kustiana, Yaris Riyadi, Yudi Guntara, Sutiono Lamso, Zaenal Arif, Cucu Hidayat, Usep Munandar, dan Erik Setiawan.
Latihan yang dilakukan para legend ini dipimpin oleh pelatih legendaris Indra M Tohir, oleh karenanya latihan yang dilakukan mereka tidak hanya sebatas peregangan tetapi juga penyelesaian akhir.
Sesi latihan Persib All Stars ini ternyata cukup menyedot perhatian para pecinta sepakbola Bandung. Tak sedikit penonton hadir, untuk menyaksikan sesi latihan ini dari tepi lapangan.
Penyerang Persib All Stars yang sempat membawa Timnas Indonesia meraih gelar runner-up pada ajang Piala AFF 2002, Zaenal Arief, menuturkan, persiapan tim Persib All Stars untuk hadapi BVB Legends berjalan lancar.
“Tidak ada yang terlalu serius, tapi juga tidak terlalu santai,” ujar Zaenal Arief, Jumat.
Pemain yang akrab disapa Abo tersebut optimis rekan-rekannya mampu mengimbangi permainan dari para pemain legendaris Borussia Dortmund.
Terlebih, beberapa pemain masih tetap beraktivitas di lapangan hijau meski tidak lagi berstatus sebagai pesepak bola profesional.
“Saya yakin mungkin rekan-rekan yang seangkatan dengan saya sudah menjaga kondisi dengan baik, dan kami tinggal menyesuaikan dengan rekan-rekan senior. Tapi saya pikir mereka (pemain senior) juga sudah hafal hari Minggu kami akan menghadapi tim besar dari Eropa. Saya pikir mereka juga sudah mempersiapkan diri. Jadi mudah-mudahan semuanya bisa klop sekarang di latihan hari ini,” ucapnya.
Hal senada disampaikan penyerang Persib era 1990-an, Sutiono Lamso. Dia mengatakan, latihan di Siliwangi membuka nostalgia.
“Ya waktu saya masih main di Siliwangi, walaupun dulu masih lapangan rumput dan sekarang sintetis. Tapi saya antusias lah untuk menyambut uji coba ini. Apalagi ini melawan tim legendaris dari Jerman, Dortmund,” ujarnya.
Sutiono menilai pemain yang akan dihadapi seangkatan dengan dirinya.
Bahkan, saat dirinya berhasil membawa Persib merengkuh gelar juara tahun 1994/1995, di tahun yang sama beberapa pemain BVB pun meraih trofi Liga Champions pertama bagi Die Borussen. (Aris)