DEPOSTJABAR.COM – Kopi Botanika, destinasi wisata kuliner yang terletak di kaki Gunung Ciremai, sukses menghadirkan pengalaman baru yang menggugah selera bagi para penikmat kopi.
Dengan latar belakang alam memukau di Kabupaten Kuningan, Kopi Botanika mengajak pengunjung untuk menyelami proses peremajaan kopi dan menikmati keindahan alam sekitar sambil menikmati secangkir kopi pilihan.
Pengalaman Unik di Tengah Kebun Kopi
Kopi Botanika menawarkan pengalaman wisata yang unik di tengah kebun kopi yang subur.
Di sini, pengunjung dapat mempelajari proses peremajaan kopi, mulai dari biji hingga siap disajikan dalam cangkir.
Suasana sejuk Gunung Ciremai yang mempesona dan pemandangan alam yang luar biasa menambah keistimewaan tempat ini.
“Rasa kopinya pas. Selain kopi, ada juga menu makanan menarik lainnya. Di sini, kita juga bisa menikmati pesona alam yang memikat,” tutur Ijang suatu Ketika kepada DEPOSTJABAR.COM.
Pemandangan Indah dan Udara Segar
Yang mengesankan lagi, dari lokasi Kopi Botanika, pengunjung dapat menikmati pemandangan Waduk Darma yang memesona, serta gemerlap lampu Kabupaten Kuningan yang terlihat indah di malam hari.
Udara segar dan bersih, dipadu dengan embun dari hutan sekitar, menciptakan suasana yang menenangkan.
Kesimpulannya, Kopi Botanika merupakan tempat yang tepat untuk bersantai sambil menikmati keindahan alam yang menyejukkan.
Area Indoor dan Outdoor yang Nyaman
Kopi Botanika menawarkan dua pilihan area untuk para pengunjung, yakni area indoor dan arena outdoor.
Area indoor dirancang dengan tempat nongkrong yang estetik dan nyaman, cocok untuk mereka yang ingin menikmati kopi dalam suasana yang tenang.
Sedangkan area outdoor menjadi favorit bagi pengunjung yang ingin bersantai sambil menikmati udara segar dan pemandangan alam langsung. Suasana yang asri dan angin sepoi-sepoi menambah kenyamanan saat bersantai di luar ruangan.
Fasilitas Lengkap dan Menu Beragam
Kopi Botanika Kuningan juga dilengkapi dengan berbagai fasilitas yang akan menambah kenyamanan pengunjung.
Terdapat spot foto menarik, bean bag yang nyaman, area parkir luas, serta toilet yang bersih dan terawat.
Menu yang ditawarkan sangat beragam, mulai dari makanan ringan, makanan berat, hingga berbagai pilihan minuman kopi dan non-kopi yang menggugah selera.
Semua itu hadir dengan harga yang terjangkau, menjadikan setiap kunjungan ke Kopi Botanika semakin menyenangkan.
Revitalisasi tanaman kopi
Dalam sebuah kesempatan, Rakhman Mauludin, pemilik Kopi Botanika Kuningan menjelaskan bahwa tempat ini didirikan dengan visi untuk bersatu dengan alam dan melakukan revitalisasi tanaman kopi.
“Saat kami pertama kali datang ke sini, ada ribuan tanaman kopi yang terabaikan, dan kami mencoba untuk meremajakan. Kami ingin generasi muda tertarik bercocok tanam kopi dan menawarkan konsep green house dengan coffee work dan pelatihan,” ujar Rakhman.
Ia mengatakan, Kopi Botanika berencana membuka lokasi peremajaan kopi dalam dua hingga tiga tahun mendatang, yang akan menyediakan workshop serta sesi cupping kopi yang menarik.
Saat tanaman kopi yang sedang direvitalisasi siap dipanen, lokasi tersebut akan dibuka untuk umum.
Namun, saat ini pengunjung dapat menikmati pemandangan indah dan udara segar sambil menunggu perkembangan tersebut.
Bangunan Unik yang Memanjakan Mata
Salah satu keunikan lain Kopi Botanika adalah bangunannya yang sangat berbeda dari bangunan biasa.
Dengan desain rumah kaca yang miring, bangunan ini memungkinkan pengunjung menikmati pemandangan alam sekitar dengan sudut pandang yang lebih luas.
Desain ini menjadikan Kopi Botanika satu-satunya tempat di Kuningan yang memiliki konsep bangunan seperti ini, memberikan pengalaman visual yang memanjakan mata.
Nah, bagi Anda yang ingin merasakan sensasi menikmati kopi dan menikmati keindahan alam di Kopi Botanika Kuningan, Anda dapat menghubungi nomor telepon 0859-2980-6448 atau mengikuti akun Instagram @kopi.botanika untuk informasi lebih lanjut. (Ina).