Nenek Loyeh Hantu Penguasa Jalur Gang Siluman di Cijulang Pangandaran

Kata Kundil, warga setempat mengatakan, hantu Nenek Loyeh diyakini masyarakat senang bermain dengan bayi bahkan sering menggantikan popok bayi bila buang kotoran atau kencing.

“Pernah terjadi keanehan, seorang bayi berusia 8 bulan sekitar pukul 23.00 popoknya sudah diganti dengan popok baru dan popok yang dikencingi sudah berada dibawah kasur,” bebernya.

Kejadian itu, sambung Kundil, sudah tidak aneh bagi warga Binangun dan semua mengatakan bahwa penggantian popok itu dilakukan hantu Nenek Loyeh.

“Nenek Loyeh meskipun sosok hantu tidak pernah mengganggu atau melakukan hal yang membahayakan. Bahkan jika ada bayi, Nenek Loyeh merasa senang dan selalu mengajak main pada bayi,” ucapnya.

Menurut Kundil, seorang bayi pasti bisa melihat hal yang terkadang tidak bisa terlihat oleh orang dewasa, kalau bayi nangis terus menerus, bisa saja bayi sedang tidak mau bermain dengan Nenek Loyeh.

“Apabila bayi menangis terus menerus secara tidak wajar biasanya masyarakat cukup berkata (Nenek Loyeh, tolong jangan ganggu anak kami, kalau mau bermain silahkan saja tapi jangan sampai anak kami menangis) setelah kalimat itu diungkapkan bayi pun berhenti nangisnya,” tandasnya. (Deni)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

1 komentar

  1. I am extremely impressed together with your writing talents and also with the structure to your weblog. Is that this a paid subject or did you customize it your self? Either way keep up the excellent high quality writing, it’s uncommon to look a nice weblog like this one nowadays!