Minat Jadi PNS di Majalengka Masih Tinggi, 497 Formasi CPNS Tahun 2024 Dibuka

DEPOSTJABAR.COM (MAJALENGKA).-  Minat menjadi Pegawai Negeri Sipil ( PNS ) di kalangan masyarakat masih tinggi terbukti dengan banyaknya pelamar yang mendaftar di BKPSDM Majalengka pada tahun 2024.

Tercatat jumlah pelamar yang mendaftar CPNS 2024 di Kabupaten Majalengka, mencapai 16.072 orang. Jumlah tersebut merupakan pelamar yang membuat akun di laman resmi pendaftaran CPNS 2024, sedangkan yang mengunggah seluruh dokumen persyaratan mencapai 14.314 orang.

Dikatakan Plt. BKPSDM Majalengka,  H. Gatot Sulaeman, sampai hari Selasa (17/09/2024) sebanyak 12.102 pelamar Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di Kabupaten Majalengka yang dinyatakan lolos seleksi administrasi

“Hingga kini, BKPSDM masih memverifikasi berkas administasi belasan ribu pelamar CPNS yang melakukan submit persyaratannya melalui laman http://sscasn.bkn.go.id.,”  kata Gatot Sulaeman, Selasa (17/09/2024).

Menurut H. Gatot hasil keseluruhan pendaftar CPNS Kabupaten Majalengka yang dinyatakan lolos seleksi administrasi bakal diumumkan Rabu (18/9/2024).

Pemkab Majalengka pada tahun 2024 membuka lowongan CPNS sebanyak 497 formasi yang terdiri dari 397 tenaga teknis, dan 100 tenaga kesehatan (nakes).

“Itu termasuk 10 formasi khusus untuk penyandang difabel, dan 99 formasi bagi lulusan SMA/sederajat yang hingga kini tercatat jumlah peminatnya paling banyak,” jelas Gatot.

“Sedangkan yang lolos administrasi akan  mengikuti tes CAT di tempat yang telah dipilih pada saat mendaftar,” tandasnya pula. (ast)