DEPOSTJABAR.COM (CIAMIS).- Habiskan Rp 2 Miliar kantor Desa Rancah, Kecamatan Rancah Kabupaten Ciamis menjadi sorotan pendatang dari dalam Kota maupun luar Kota Kabupaten Ciamis, Senin (22/1/2024).
Bangunan yang megah itu dibuat oleh arsitektur yang profesional dengan bangunan yang bergaya istana maupun bergaya Eropa dengan delapan tiang besar yang berdiri kokoh termasuk balkon bangunan.
Kepala Desa Rancah, Dedi Hidayat mengatakan, pembangunan kantor desa ini, dibangun secara bertahap, sejak tahun 2020 lalu sejak kepemimpinan kepala desa sebelumnya.
“Sudah lama dibangun dan digagas oleh kepala desa yang lama yakni pak Aman,” katanya, Senin (21/1/2024).

Menurut dia, bangunan ini dibangun dengan luas lahan seluas 1.000 meter persegi dan didalamnya ada beberapa ruangan yakni di bagian depan lantai dasar, ada ruang pertemuan warga, ruang Bumdes, ruang pelayanan untuk warga, mushola dan garasi ambulans.
“Untuk ruangan kepala desa ada di lantai dasar dan bagian belakang lantai dasar, ada ruang pertemuan warga. Termasuk, ada dapur untuk keperluan pegawai desa. Di lantai dua, ada tiga ruangan untuk tamu.
“Di sini juga ada ruangan kantor, ruang kegiatan atau rapat, ruang pelayanan, mushola, ruang BPD, staf dan LPM. Ada juga ruang Bumdes, dan aset desa berupa pertokoan,” jelasnya
Kantor desa yang menghabiskan dana pembangunan senilai Rp 2 Miliar, terdiri dari 3 gedung. Gedung utama yang dipakai ruang pertemuan warga, kantor kepala desa, dan ruang bumdes. Sedangkan di samping kanan kantor kepala desa, dipergunakan untuk ruangan pelayanan, BPD, dan LPM. Gedung di kiri kantor kepala desa dipakai sebagai gedung serbaguna.(M.Kris)