Shin Tae yong dan Pemain Timnas Indonesia Pastikan akan Bekerja Keras di Tahun 2025

DEPOSTJABAR.COM, (BANDUNG).- Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong meyakini kegagalan di Piala AFF atau ASEAN Cup 2024 bukanlah akhir dari segalanya bagi skuad Garuda.

Meski tersingkir di babak penyisihan grup dan gagal mencapai target ke semifinal, coach Shin cukup optimis, Garuda Muda mampu terbang lebih tinggi di tahun 2025 mendatang.

“Meskipun tereliminasi dari babak penyisihan, saya percaya mereka akan melangkah jauh lebih tinggi tahun depan,” katnya dalam sebuah unggahan di akun media sosial Instagram, Sabtu 28 Desember 2024.

Coach Shin memastikan ia dan para pemain akan bekerja keras untuk mewujudkan mimpi besar tersebut pada tahun 2025 mendatang.

“Kami akan berusaha sebaik mungkin untuk memastikan tim senior kita bisa mencapai Piala Dunia tahun depan,” ujarnya.

Meski perjalanannya tidak akan mudah, coach Shin percaya, dengan kerja keras dan dukungan penuh dari masyarakat Indonesia, target ini bukanlah sesuatu yang mustahil.

“Mohon dukungannya yang banyak dari para suporter,” pintanya.

Indonesia masih menyisakan empat laga di babak penyisihan Grup C, putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, terdiri dari dua laga kandang dan dua laga tandang.

Mereka akan bertandang ke Australia, kemudian menjamu Bahrain dan China serta terakhir terbang ke Jepang untuk laga pamungkas fase ketiga ini.

Untuk lolos otomatis ke putaran final Piala Dunia 2026, skuad Garuda minimal harus menempati peringkat kedua di klasemen akhir Grup C, mengingat perolehan poin Jepang di posisi teratas sangat sulit untuk disalip.

Asal tahu saja, empat tim masing-masing mengoleksi enam poin sejauh ini, yakni Indonesia, Arab Saudi, Bahrain, dan China. Sementara itu, Australia mengantongi tujuh angka, dan Timnas Jepang kokoh di puncak klasemen dengan torehan 16 poin.

Untuk menjaga asa ke Piala Dunia 2026, Jay Idzes cs wajib mencuri poin dalam laga tandang melawan Australia dan memaksimalkan kesempatan di laga kandang melawan Bahrain serta China.

Tambahan minimal satu angka melawan Samurai Biru di partai pamungkas juga akan sangat berpengaruh positif bagi Garuda, demi mengamankan tiket ke Piala Dunia 2026 secara otomatis.

Namun apabila gagal dengan skenario itu, peluang untuk meraih tiket ke Piala Dunia tetap terbuka. Asal, Timnas Indonesia berada di peringkat ketiga atau keempat. Apabila berada di posisi tersebut, armada Shin Tae-yong akan kembali berjibaku di babak kualifikasi putaran empat. (Ries)