DEPOSTJABAR.COM (BANDUNG).- Dua wakil Indonesia melaju ke babak kedua atau 16 besar Singapura Open 2023. Mereka adalah, ganda putra Leo Rolly Carnando / Daniel Marthin dan ganda putri Febriana Dwipuji Kusuma / Amalia Cahaya Pratiwi.
Laga babak pertama atau 32 besar berlangsung di Stadion Dalam Ruangan Singapura, Singapura, Selasa 6 Juni 2023.
Leo/Daniel melaju ke babak 16 besar karena berhasil mengalahkan ganda putra andalan Thailand, Supak Jomkoh/Kittinupong Kedren, dengan skor 16-21, 21-16, dan 21-16.
Sedangkan, Febriana/Amalia melaju ke babak selanjutnya setelah menaklukkan pasangan senegara Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto dengan skor 21-17 dan 21-10.

Di babak 16 besar, Leo/Daniel akan menantang pasangan dari Korea Selatan, Kim Gi-jung/Kim Sa-rang.
Sedangkan, Febriana/Amalia bakal menghadapi ganda putri asal Jepang, Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara.
Usai lolos ke babak 16 besar, Febriana mengaku sedih bertemu satu negara di awal turnamen Singapura Open 2023.
“Yang pastinya, sedih bertemu dengan teman sendiri di putaran atau babak awal. Tetapi yang namanya pertandingan, kami harus siap menghadapi siapa saja,” kata Febriana.
Meski demikian, Febriana dan Amalia tetap menganggap Lanny/Ribka sebagai teman, bahkan saudara.
“Saat ada di lapangan, kami menjadi lawan. Tetapi, di luar lapangan, kami saudara atau keluarga,” ujar Febriana.
Meski menang, namun Amalia mengakui bahwa di gim awal dirinya masih belum bisa main dengan tenang dan kerap terburu-buru.
“Kami akui bahwa gim pertama, kami belum bisa bermain dengan tenang dan terburu-buru. Kami juga masih menyesuaikan kondisi lapangan dan bola,” kata Amalia.
Soal lawan di babak 16 besar, Amalia berujar bahwa dia dan Febriana akan lakukan persiapan.
“Kami akan lakukan persiapan dengan menjaga kondisi, makan, tidur, recovery, dan fisik,” ujar Amalia. (Aris)