Cagub Jabar Ahmad Syaikhu Belanja di Pasar Cikurubuk Tasikmalaya

DEPOSTJABAR. COM (TASIKMALAYA).- Calon Gubernur Jawa Barat nomor urut 3, Ahmad Syaikhu didampingi Cawawalkot  Tasikmalaya nomor urut 2 Dede Muharam, melakukan kunjungan ke Pasar Induk Cikurubuk  Kota Tasikmalaya, Rabu(23/10/2024).

Pantauan dilapangan, Syaikhu tidak hanya melakukan silaturahmi dan berkeliling, melihat kondisi pasar, dan memborong sejumlah dagangan, termasuk jengkol, telur, dan berbagai makanan lainnya. 

Hasil dari pembelian langsung dibagikan kepada para pembeli yang kebetulan hadir di lokasi, dan ini menunjukan momen yang hangat dan dekat antara calon gubernur dan masyarakat.

Warga pasar tradisional sangat antusias dan merekam momen berharga ini dengan swafoto, sembari menyampaikan keluhan dan harapan mereka mengenai kondisi pasar yang saat ini.

“Keluhan yang disampaikan kepada calon gubernur ini kondisi pasar masih jauh dari ideal. Meskipun cuaca tidak mendukung dengan jalanan pasar yang becek akibat hujan deras semalam, semangat Syaikhu untuk bertemu dan mendengarkan aspirasi warga tidak surut.

Syaikhu mengungkapkan kami berkomitmen akan melakukan perubahan yang signifikan jika ia terpilih sebagai gubernur dan pasar di Jabar wajib bersih dan tidak becek,” ungkap Syaikhu kepada wartawan. 

“Kami akan berkolaborasi dengan pemerintah daerah untuk memperbaiki infrastruktur pasar tradisional, sehingga pasar-pasar ini menjadi tempat yang nyaman dan aman bagi pembeli serta pedagang,” sambungnya.(M.Kris)