Karena hal ini methanol atau alkohol dapat mengakibatkan keracunan melalui beberapa hal seperti proses toksikasi. Di mana tubuh akan dimetabolisir menjadi asam format oleh enzim alkohol dehidrogenase yang masuk ke dalam hati.
Zat asam format yang terkandung merupakan zat beracun yang menyebabkan beberapa gejala hipoksia (kekurangan oksigen).
Pada tingkat selular dan juga hal tersebut dapat menyebabkan asidodid metabolic. Salah satu gejala yang diakibatkan keracunan methanol adalah kerusakan mata yang dapat mengakibatkan kebutaan secara permanen.
Apabila terjadi hal tersebut, kamu harus segera dibawa ke rumah sakit dengan melakukan perawatan rutin seperti perawatan suportif. Hal itu untuk pencegahan absorpsi methanol lebih lanjut dengan cuci lambung atau pemberian sodium bikarbonat serta pemberian obat antidotum.
Apabila kamu merasakan mata mulai buram dan sejenisnya, kamu harus segera memeriksakan hal tersebut, karena hal tersebut bisa berpotensi menjadi buta permanen apabila terlambat dalam penanganan.