DEPOSTJABAR.COM (BANDUNG).- Persib siap raih kemenangan dalam pertempuran kontra Barito Putera pada pertandingan pekan ke-25 Liga 1 2023/2024 di Stadion Sultan Agung, Bantul, Jumat 23 Februari 2024.
Pelatih Persib, Bojan Hodak mengatakan, seluruh rangkaian persiapan berjalan baik. Bahkan, dengan adanya jeda kompetisi Pemilihan Umum 2024, waktu persiapan menjadi lebih ideal.
“Persiapan kami berjalan dengan bagus, saya rasa kami memiliki waktu yang ideal (melakukan persiapan) dari laga sebelumnya,” katanya, Kamis 22 Februari 2024.
Tidak hanya itu, Coach Bojan juga menjelaskan, pemain juga telah mengambil pelajaran dari kesalahan pada laga sebelumnya. Meski bermain baik saat menjamu Persis Solo, anak asuhnya melakukan kesalahan fatal, akibatnya kemenangan di depan mata, pupus.
“Jadi saya harap pemain belajar akan hal itu. Saya juga berharap besok kedua tim bermain dengan bagus dan kami bisa meraih kemenangan,” ungkapnya.
Kembali ke jalur kemenangan menjadi target Persib saat menghadapi Barito Putera pada pertandingan lanjutan Liga 1 2023/2024 di Stadion Sultan Agung, Bantul, Jumat 23 Februari 2024, pukul 19.00 WIB.

Sementara itu, bek Persib, Nick Kuipers menyatakan, dia dan rekan-rekannya siap bekerja keras untuk menuntaskan misi raih tiga poin dalam laga tandang kontra Barito Putra.
Menurut Kuipers, semua persiapan sudah sesuai rencana. Dengan demikian, pemain tinggal bekerja keras di lapangan untuk meraih kemenangan sesuai yang diharapkan.
“Kami sudah siap untuk pertandingan besok. Kami sudah melewati satu pekan latihan dengan bagus dan juga melakukan sesi latihan yang bagus di hari ini. Kami bersiap menghadapi Barito dan menatap laga ini dengan serius seperti biasanya,” katanya.
Kuipers mengakui, bukan hal mudah meraih kemenangan di kandang lawan. Namun, bek asal Belanda ini mengatakan, Persib sudah mempersiapkan diri dengan baik dan diharapkan bisa meraih kemenangan.
“Mereka punya pemain yang bagus dan saya rasa kami harus mempersiapkannya seperti setiap pertandingan. Jadi kami sudah siap untuk besok dan berusaha memenangkan pertandingan,” kata pemain yang akan menjalani laga ke-100 bersama Persib saat menghadapi Barito Putera ini. (Aris)