5 Fakta Lagu Bohemian Rhapsody dari Queen yang Perlu Kamu Ketahui

DEPOSTJABAR.COM – Bohemian Rhapsody adalah salah satu lagu terbesar dalam sejarah musik dunia.

Diciptakan pada tahun 1975 oleh Freddie Mercury yang notabene adalah vokalis utama dan pemain piano.

Bohemian Rhapsody yang sebelumnya dinilai lagu biasa aja menjadi lagu luar biasa.

Hingga saat ini, Bohemian Rhapsody jadi salah satu lagu yang paling sering dicover di internet meski lagu ini telah berusia 40 tahun lebih.

Adapun beberapa fakta menarik dari salah satu Queen paling populer ini telah DepostJabar.com rangkum sebagai berikut.

1. Lebih dari 5 Menit

Bohemian Rhapsody adalah salah satu lagu hits yang mempunyai durasi lagu lebih dari lima menit.

Dalam lagu ini terdapat beberapa part dari mulai balada, opera hingga hard rock.

Mendengarkan lagu Bohemian Rhapsody selama 5 menit serasa menikmati pertunjukan opera.

Selain itu di akhir lagu ini, bisa dikatakan unik karena melibatkan suara gong besar.