Jangan Malas Puasa! Ini Dia 4 Manfaat Puasa Bagi Sistem Imun Tubuh

DEPOSTJABAR.COM,- Ramadhan telah tiba, bulan istimewa yang ditunggu-tunggu seluruh umat muslim di dunia. Pada bulan yang mulia ini, umat muslim bersama-sama melaksanakan ibadah puasa selama satu bulan penuh, Mulai dari waktu subuh hingga magrib. Di Indonesia sendiri, ibadah puasa ini dijalankan umat muslim selama kurang lebih 13 jam.

Bagi sebagian orang menahan lapar dan haus selama belasan jam memang bukan perkara yang mudah. Apalagi jika selama berpuasa, masih tetap menjalankan pekerjaan atau kegiatan sehari-hari seperti biasa. Tidak jarang kondisi tubuh mulai lemas saat sedang menjalankan ibadah puasa.

Kondisi tubuh yang lemas ini sering kali dikaitkan dengan sistem imun tubuh. Hal ini pun menjadi pertanyaan banyak masyarakat, apa yang terjadi pada sistem kekebalan tubuh ketika seseorang berpuasa selama 30 hari. Apalagi di tengah kondisi pandemi virus corona seperti sekarang ini.

Sudah ada beberapa penelitian yang mengungkapkan bahwa kegiatan berpuasa ternyata memiliki manfaat baik baik daya tahan tubuh manusia. Bagi Anda yang masih meragukannya, kali ini DEPOSTJABAR telah merangkum dari berbagai sumber, mengenai manfaat puasa bagi kesehatan dan sistem imun tubuh.

Meningkatnya Sel Darah Putih

penelitian yang dilakukan University of Southern California menyebutkan bahwa puasa dapat memicu meningkatnya sel induk yang memproduksi sel darah putih baru dalam tubuh.

Bertambahnya produksi sel darah putih baru ini sangat berfungsi untuk melawan berbagai infeksi penyakit. Dalam hal ini, Profesor Gerontology and Biological Sciences dari University of Southern California, Valter Longo, menegaskan bahwa sel induk yang terus berkembang bekerja membangun kembali sistem kekebalan tubuh manusia. Dengan begitu, bagian-bagian sel dari sistem yang rusak atau tua bisa disingkirkan dan diganti dengan sel-sel baru yang lebih sehat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *