Mudah Banget! Cara Membuat Goreng Tempe Garing Spesial dan Mudah

DEPOSTJABAR.COM – Tempe adalah makanan khas Indonesia yang memiliki bahan dasar kacang kedelai.

Selain merakyat, tempe juga dikenal sebagai salah satu makanan yang kaya vitamin serta gizi.

Di belahan bumi lain, tempe begitu spesial. Selain langka, rasanya yang enak serta mewah menjadikan harga tempe begitu mahal di beberapa negara.

Jika di Indonesia tempe bisa didapatkan dengan harga Rp10 ribu saja, di negara lain harga tempe bisa melambung hingga Rp300 ribuan!

Mengutip dari laman Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) Tempe merupakan sumber vitamin B yang sangat potensial. Jenis vitamin yang terkandung dalam tempe antara lain vitamin B1 (tiamin), B2 (riboflavin), asam pantotenat, asam nikotinat (niasin), vitamin B6 (piridoksin), dan B12 (sianokobalamin).

Dengan banyaknya manfaat itu membuat tempe begitu kaya manfaat dan membantu memenuhi asupan kalsium. Ini berkat kandungan kalsium di dalam olahan tempe.

Tentunya dengan kalsium yang cukup telah diketahui akan mencegah perkembangan osteoporosis atau pengeroposan tulang.

Tempe bisa diolah menjadi aneka masakan seperti tumis tempe, tempe semur jengkol, kering tempe balado pedas, tempe cabai garing hingga tempe mozzarella spesial.