Racunnya Berbahaya
Semua bagian bunga terompet beracun. Yap, bunga, daun, dan bijinya. Jadi, selalu hati-hati saat bertemu dengan bunga ini. Soalnya, racun bunga ini bisa menyebabkan halusinasi, mata berkunang-kunang, sakit kepala, hingga tidak sadarkan diri.
Bisa Jadi Obat
Meski berbahaya, bunga terompet bisa dijadikan obat tradisional. Mulai dari obat bius, obat asma, obat pegal-pegal, dan masih banyak lagi. Namun, pemakaian bunga terompet sebagai obat tetap harus benar, tidak boleh sembarangan.
Itulah sedikit kisah tentang bunga terompet yang beracun semoga bermanfaat. (RATIH ANJANI)