Rekomendasi Sarapan di Bogor yang Wajib Kalian Coba

DEPOSTJABAR.COM,- Bogor tidak hanya memiliki destinasi wisata yang seru untuk dikunjungi, ragam kulinernya juga menarik dicicipi.

Petualangan kuliner kamu di Kota Hujan dapat dimulai sejak pagi hari dengan mencicipi rekomendasi sarapan di Bogor berikut ini

Bogor adalah tujuan liburan singkat favorit untuk yang tinggal di wilayah Jadetabek. Meski jaraknya tidak terlalu jauh dan aksesnya mudah, destinasi liburannya beragam.

Nggak usah cemas perut bakal keroncongan karena belum sarapan. Bogor juga punya banyak tempat makan nonhotel yang dapat jadi destinasi sarapan kamu. Rasanya dijamin enak, tapi harganya tidak bikin kantong bolong!

  1. Bubur Ayam Kabita

Rekomendasi sarapan di Bogor yang legendaris lainnya adalah Bubur Ayam Kabita. Tempat makan ini sudah beroperasi sejak tahun 1971, tapi resepnya tidak berubah dan tetap bikin kabitabahasa Sunda untuk kata ‘menggugah selera’.

Penyajian bubur ayam tidak jauh berbeda dari bubur ayam pada umumnya, yaitu terdiri dari bubur nasi, ayam goreng suwir, taburan kacang kedelai goreng, seledri, bawang goreng, kerupuk, disiram kuah kaldu.

Namun, kuah kaldunya yang berwarna cokelat terasa sangat gurih dan membuat bubur ayamnya terasa beda dari bubur ayam dorong biasa. Makin gurih dengan tambahan keap asin legendari dari Sukabumi.

  • Alamat Bubur Ayam Kabita: Jl. Raya Gunung Batu No.67, Gunungbatu, Bogor Barat
  • Jam operasional: 06.00 WIB – 24.00 WIB (Senin – Sabtu), 06.00 WIB – 17.00 WIB (Minggu)
  • Harga: Mulai Rp11.000-an

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

253 komentar