Kuliner Depok, Bakso Comberan Kuah Item Bakso Pakde Bewok

Mengintip proses meraciknya, bakso ditambahkan garam dan penyedap rasa sebelum dituangi kuah panas mengepul. Kuah inilah yang bikin istimewa. Warnanya hitam dengan aroma mirip kacang karena dibuat dari keluak.

Saat penjual mengambil tulang ayam sebagai pelengkap, jumlahnya tak main-main. Berbagai potongan tulang ada di dalam panci besar. Mulai dari bagian kerongkongan, ceker, sayap, paha, dan banyak lainnya.

Wah, mangkuk seporsi bakso di sini benar-benar penuh! Saking banyaknya tulang ayam, bakso dan pelengkapnya sampai tak terlihat. Lalu untuk kuah hitamnya terlihat keruh dengan jejak titik-titik hitam, serpihan keluak.

Slurpp! Rasa kuah bakso item ala Pakde Bewok tidak segurih kaldu bakso biasa yang warnanya bening. Rasanya unik, seperti ada jejak kacang dengan after-taste pahit. Kami menduga ini karena pemakaian keluak yang banyak.

Angga selaku pengelola Bakso Item Pakde Bewok mengatakan kuah keluak sengaja dibuat oleh Pakde Bewok sejak 1994. Tujuannya agar bakso di sini beda dengan bakso-bakso lain yang sudah lebih dulu hadir.

Lalu untuk bakso uratnya berisi ragam tetelan sapi. Tekstur baksonya sangat empuk dengan rasa daging sapi yang kuat. Tak berbeda jauh dengan bakso kecilnya. Hanya saja bakso kecil ukurannya benar-benar mungil.

Tulang-tulang ayam tentu saja tak kami lewatkan. Tulang ini masih menyertakan sedikit daging sehingga enak digerogoti. Lalu untuk membuang sampah tak perlu khawatir, karena warung ini sudah menyiapkan piring kecil untuk menampungnya.

BACA JUGA: Manfaat dan Bahaya Bunga Telang, Simak Penjelasannya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *