Tempat Wisata Ini Bisa Jadi Pilihan Jika ke Kota Hujan

Selain itu, tentu ada banyak wahana bermain anak dan sejumlah fasilitas hiburan lainnya yang lengkap.

Harga tiketnya sangat terjangkau, mulai dari Rp25.000 sampai Rp35.000 saat hari biasa maupun weekend.

  • Taman Buah Mekarsari

Taman Buah Mekarsari sangat spesial dan top di kawasan Bogor.

Mekarsari adalah kebun buah di atas lahan seluas 264 ha. Kegiatan favorit di sana adalah menikmati hasil kebun secara langsung.

Selain itu juga terdapat berbagai fasilitas untuk seru-seruan sambil menikmati keindahan alam seperti naik flying fox, sepeda air, atau berinteraksi dengan hewan-hewan yang dipelihara di taman.

Sebagai informasi, setiap wahana di dalam area Taman Buah Mekarsari ini terpisah dengan tiket masuk.

  • The Ranch Cisarua

Yang satu ini termasuk tempat wisata Bogor terbaru yang belakangan cukup digandrungi masyarakat Indonesia.

Suasana kawasan Puncak yang asri mendukung tema yang diusung The Ranch Cisarua, yakni “Eropa Abad Pertengahan”.

Di sini, ada pula area peternakan kuda yang menjadi favorit para wisatawan. Anak-anak dan orang dewasa bisa menunggangi kuda dengan pengawasan petugasnya.

Selain itu, ada juga Archery Park, sebuah wahana untuk tempat memanah, baik untuk dewasa maupun anak-anak.

Itulah, tiempat wisata di kawasan Puncak Bogor dan sekitarnya yang direkomendasikan karena layak untuk dikunjungi. (RATIH ANJANI)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *