Ganjar Pranowo Speak Up usai Dihujat Netizen soal Batalnya Indonesia jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

DEPOSTJABAR.COM,-  Ganjar Pranowo akhirnya speak up atau buka suara usai dihujat netizen karena batalnya Indonesia jadi tuan rumah Piala Dunia U20 oleh FIFA.

FIFA resmi coret Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U20 pada hari Rabu (29/03/23).

Batalnya Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U20 ini tak lepas dari adanya penolakan terhadap tim U-20 Israel yang dilakukan salah satunya oleh Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo.

Menghadapi berbagai macam tudingan netizen akibat hal tersebut, Gubernur Jawa Tengah akhirnya buka suara dan meminta agar netizen tidak menyerang keluarganya.

“Yo kecewalah wong kita sudah menyiapkan sejak awal kok, kan tinggal beberapa catatan saja yang bisa kita lakukan,” ungkap Ganjar Pranowo dikutip dari youtube KompasTV.

Ganjar Pranowo mengaku kecewa dengan keputusan FIFA yang telah membatalkan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U20 yang akan digelar pada tanggal 11 Mei-20 Juni 2023.

Hal ini disampaikan Ganjar Pranowo usai menghadiri sosialisasi RB Tematik dan Perubahan Road Map Reformasi Birokrasi 2020-2024 di Jawa Tengah di Gedung Gradhika Bhakti Praja pada Kamis (30/03/23).

 “Itu sebuah resiko dari keputusan, kalau boleh kalau mau menyerang, serahlah Ganjar jangan serang istri saya, jangan serang anak saya,” ungkap Gubernur Jawa Tengah.

Sebelumnya netizen beramai-ramai menyerbu kolom komentar pada unggahan Ganjar Pranowo di akun Instagram pribadinya @ganjar_pranowo.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

1 komentar