5 Tag Team Legendaris WWE, dari DX hingga Brothers of Destruction

DEPOSTJABAR.COM – World Wrestling Entertainment atau WWE bisa dibilang sebagai promotor gulat terbesar di dunia saat ini.

Berbagai hal ikonik dunia gulat tersaji di WWE, termasuk lahirnya banyak bintang, mulai dari pegulat solo hingga berupa faction atau tag team.

Pada kesempatan kali ini, DepostJabar.com kan coba merangkum 5 grup tag team legendaris WWE yang ikonik mengutip dari berbagai sumber.

D-Generation X

D-Generation X atau DX bisa dibilang salah satu grup tag team atau faction paling melegenda di WWE.

Hadir pada masa Attitude era tepatnya pada 1997, DX menjelma sebagai grup faction yang disukai remaja saat itu.

DX awal beranggotakan Shawn Michaels, Triple H, Chyna dan Rick Rude. Namun pada 1998, Shawn Michaels harus off karena cedera, alhasil ketua dari DX dipegang oleh Triple H.

Bersama Triple H, DX meraih kejayaan dan acap kali bergonta-ganti member. 

DX bisa bisa dibilang sebagai NWO nya WWE. Faction ini begitu mendominasi pada akhir 90 hingga awal 2000an.