Dejan/Gloria Kalah, Wakil Ganda Campuran Indonesia di French Open 2024 Sudah Habis

DEPOSTJABAR.COM (BANDUNG) – Ganda Campuran Indonesia Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja dikalahkan wakil China, Zhen Bang Jiang/Ya Xin Wei di babak 16 besar French Open 2023. 

Dejan/Gloria kalah dua gim langsung 11-21, dan 13-21, dalam pertandingan yang berlangsung di Adidas Arena Paris Perancis Kamis 7 Maret 2024, malam, WIB.

Dejan/Gloria sempat memberi perlawanan sengit kepada Zhen Bang Jiang/Ya Xin Wei. Kejar-kejaran poin terjadi sejak awal gim pertama.

Pasangan China bisa merebut interval dengan keunggulan 11-9. Selepas jeda minum, Dejan/Gloria dibuat makin tertinggal oleh lawannya.

Sampai akhirnya, Dejan/Gloria harus mengakui keunggulan Jiang/Wei 11-21. Di gim kedua, belum ada perubahan berarti dari permainan Dejan/Gloria.

Dejan/Gloria langsung tertinggal 0-5 di gim kedua. Pasangan Jiang/Wei kemudian bisa memimpin 11-4 untuk merebut interval.

Selepas jeda, Dejan/Gloria akhirnya gagal mengejar ketertinggalannya. Skor 13-21 menyudahi laga, wakil Indonesia tersingkir di babak 16 besar.

Hasil ini membuat wakil ganda campuran Indonesia di French Open sudah habis.

Nasib serupa, juga dialami Gregoria Mariska Tunjung, wakil tunggal putri Indonesia di French Open 2024 dikalahkan wakil Jepang Aya Ohori.

Gregoria yang jadi unggulan ketujuh menghadapi Ohori selaku unggulan ke-13 di Adidas Arena. Jorji, panggilan untuk Gregoria kalah dua gim langsung, 17-21 dan 16-21, dalam waktu 39 menit.

Baru Dejan/Gloria dan Gregoria saja yang bertanding, tetapi keduanya sudah kalah. Walaupun begitu bukan berarti tidak akan ada wakil Indonesia yang akan tanding di babak 8 besar.

Sebab masih ada 4 wakil Indonesia lain yang masih menantikan pertandingannya dia adalah tunggal putra, Anthony Sinisuka Ginting dan Chico Aura Dwi Wardoyo.

Selain itu juga ada satu ganda putri Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti dan satu ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto. (Aris)