Ini Tata Cara Mandi Keramas sebelum Puasa Ramadan Komplit dengan Doa, Jangan Sampai Lupa!

DEPOSTJABAR.COM.- Sebelum menjalankan ibadah puasa Ramadan yang tinggal beberapa hari ini, umat Islam harus melakukan mandi keramas terlebih dahulu.

Jangan sembarang mandi, tentu, tetapi harus mengikuti ajaran Nabi SAW, agar puasa Ramadan kita menjadi sah dan bernilai.

Nah sekadar menyegarkan kembali ingatan soal mandi keramas, berikut ini akan dibagikan tata cara dimaksud, sebagaimana dikutip dari channel YouTube Yufid TV Pengajian & Ceramah Islam berjudul “Tata Cara Mandi Wajib Yang Benar Sesuai Sunnah Lengkap (2019)”, diunggah 17 November 2018.

Menurut sumber tersebut, mandi keramas sebelum Ramadan, harus diawali dengan niat yang khusyu dengan bacaan berikut:

Nawaitu guslal lidhukulissyiami romdhoona hadihisanati sunatallillahi ta’alla, yang artinya “Aku berniat mandi sunat bulan Ramadan karena Allah Ta’ala.”

Sementara tata cara mandi besar puasa Ramadan tidak jauh berbeda dengan mandi besar yang lainnya, baik yang sunah maupun yang wajib.

Mengaju kepada hadis Rasulullah SAW yang diriwayatkan oleh Bukhari dan Muslim tata cara mandi keramas tersebut diawali dengan membasuh kedua tangan.

Dari Aisyah dia berkata, “Apabila Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam mandi  karena junub, maka beliau memulainya dengan membasuh kedua tangan. Beliau menuangkan air dengan tangan kanan ke atas tangan kiri, kemudian membasuh kemaluan dan berwudhu dengan wudhu untuk salat.

Kemudian beliau menyiram rambut sambil memasukkan jari ke pangkal rambut hingga rata. Setelah selesai, beliau membasuh kepala sebanyak tiga kali, lalu beliau membasuh seluruh tubuh dan akhirnya membasuh kedua kaki.” (HR. Bukhari dan Muslim).

Selengkapnya, tata cara mandi keramas tersebut adalah sebagai berikut :

1.Menuangkan air dan mencuci kedua tangan;

2. Mengambil air dengan tangan kanan untuk mencuci kemaluan dengan tangan kiri;

3. Menggosokkan tangan kiri ke tanah, (bisa diganti dengan sabun);

4. Berkumur dan menghirup air ke dalam hidung, kemudian dilanjutkan dengan berwudhu, namun tidak sampai mencuci kaki, karena bagian ini diakhirkan;

5. Ketika mulai membasahi rambut, sela- selain pangkal rambut dan basahi dengan air sampai seluruh kepala dan rambut basah;

6. Siram kepala 3 kali, dilanjutkan dengan menyiram seluruh anggota badan;

7. Mengguyur air ke seluruh badan dengan mendahulukan yang kanan, digosok seluruh bagian badan yang tersembunyi atau lipatan badan dan pastikan semua badan basah;

8. Berpindah tempat dan cuci kedua kaki, dan bersihkan sela-selai jari kaki, sampai seluruh kaki basah.

Demikianlah tata cara mandi keramas sebelum Ramadan sesuai anjuran Rasulullah SAW. (Ina)