Pemda Provinsi Jabar Raih Penghargaan Unit Kerja Pengadaan Barang/Jasa Proaktif

DEPOSTJABAR.COM (BANDUNG) – Pemda Provinsi Jawa Barat kembali menerima penghargaan pada 2023. Kali ini, Pemda Provinsi Jabar menerima penghargaan Unit Kerja Pengadaan Barang/Jasa (UKPBJ) Proaktif. 

Penghargaan tersebut diserahkan Kepala Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP) Hendrar Prihadi kepada Kepala Biro Pengadaan Barang dan Jasa Provinsi Jabar Gandjar Yudniarsa dalam Rapat Koordinasi UKPBJ Proaktif Tahun 2023 di Hotel Westin Jakarta, Rabu (24/5/2023). 

Pemda Provinsi Jabar meraih penghargaan UKPBJ Proaktif setelah memenuhi kriteria penilaian yang disyaratkan, yaitu (1) UKPBJ yang telah mencapai tingkat kematangan Proaktif, (2) tingkat keterisian SDM JF PPBJ, (3) nilai ITKP K/L/Pemda minimal berada dalam kategori baik (skor ITKP >70), dan (4) pimpinan tertinggi Pemda (kepala daerah) yang tidak sedang terjerat permasalahan hukum berkaitan dengan Pengadaan Barang/Jasa.

Kepala Biro Pengadaan Barang dan Jasa Provinsi Jabar Gandjar Yudniarsa mengatakan, penghargaan tersebut sebagai bentuk komitmen Pemda Provinsi Jawa Barat mewujudkan tata kelola pengadaan barang/jasa yang lebih baik. 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *