Piala AFF 2022, STY Siap Tampilkan Pertandingan yang Enak Ditonton antara Indonesia Kontra Thailand

DEPOSTJABAR.COM (BANDUNG).- Kemenangan besar atas Brunei Darussalam tidak menjadi jaminan Timnas Indonesia bisa dengan mudah juga, di laga ketiga Grup A kontra Thailand.

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong mengatakan hal tersebut di atas dengan maksud, meminta anak asuhnya agar tidak eforia berlebihan.

Harapannya, skuad Garuda bisa fokus melakukan pemulihan usai laga, evaluasi laga yang sudah dilakoni, lalu menatap laga selanjutnya.

Mengingat lawan yang akan dihadapi di laga nanti adalah musuh abadi, Thailand. Tim sepakbola asal negeri tetangga yang acap menjadi bantu sandungan bagi timnas, baik di level junior maupun senior.

Laga Grup A Piala AFF 2022 antara Indonesia kontra Thailand akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada Kamis 29 Desember 2022, pukul 16.30 WIB.

Setidaknya, dalam lima pertemuan terakhir di level senior, Indonesia hanya bisa dua kali menahan imbang Thailand. Sementara itu, tiga pertandingan lain berakhir dengan kekalahan.

”Bola itu bundar. Saya tidak bisa menjawab kami pasti menang atau tidak saat bertemu Thailand. Tapi, yang pasti, di setiap pertandingan, saya akan menyiapkan tim sebaik mungkin. Saya akan ciptakan pertandingan yang keren. Yang enak untuk ditonton,” ujar pelatih asal Korea Selatan itu setelah pertandingan.

Jelang persiapan menghadapi Thailand, STY akan terus memperbaiki penyelesaian akhir. Dalam pertandingan kemarin, Indonesia seharusnya bisa mencetak lebih dari tujuh gol.

Salah satu peluang emas yang terlewat adalah ketika Hansamu Yama sudah berdiri bebas untuk menyambar bola. Sayang, bola sepakannya melambung ke atas mistar gawang Brunei.

”Terkait evaluasi, jujur, saya bingung apa yang harus diperbaiki. Sebab, Brunei adalah lawan yang lebih lemah dari kami. Tapi, mungkin satu hal yang akan diperbaiki adalah memaksimalkan setiap peluang. Kami harus bisa mencetak lebih banyak gol lagi,” tegas pelatih timnas Korea Selatan di Piala Dunia 2018 Rusia tersebut.

Dalam pertandingan kemarin, STY memberikan perhatian lebih kepada penyerang Bali United Ilija Spasojevic. Dalam game tersebut, Spaso dikawal ketat bek lawan.

”Saya perintahkan Spaso untuk banyak bergerak dan fokus mencetak gol. Dan, dia menjalankan perintah saya dengan baik. Saya percaya ke depan Spaso akan lebih baik dari hari ini (kemarin, Red),” ucap.

Sebagaimana diketahui, Brunei Darussalam adalah tim paling lemah di grup A AFF Cup 2022. Karena itu, wajar jika tim-tim lain bisa menang dengan skor telak. Tidak terkecuali Indonesia.

Sebelumnya, Thailand menang 5-0 atas Brunei dan Filipina unggul 5-1, giliran kemarin sore timnas Indonesia yang menang 7-0 atas Brunei di Kuala Lumpur Stadium.

Tanda-tanda Indonesia bakal menang besar sudah terlihat pada babak pertama. Pertandingan baru berjalan 20 menit, skuad Merah Putih sudah membuka keunggulan lewat sepakan Syahrian Abimanyu.

Setelah itu, keran gol Indonesia mengalir deras. Enam gol lainnya diciptakan Dendy Sulistyawan (41’), Egy Maulana Vikri (59’), Ilija Spasojevic (61’), Ramadhan Sananta (69’), Marc Klok (86’), dan Yakob Sayuri (90+2’). (Aris)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *