Cleopatra Meriahkan Reuni Akbar STIA YPPT Priatim di Tasikmalaya

DEPOSTJABAR.COM (TASIKMALAYA).- Band Lokal Cleopatra meriahkan Reuni Akbar STIA YPPT Priangan Timur dalam acara halal bihalal di kalangan civitas akademika, di Aula Graha Mulya Permana Jalan Perintis Kemerdekaan Kota Tasikmalaya, Sabtu (20/4/2024).

Sekertaris Daerah Kota Tasikmalaya yang juga sebagai Ketua Yayasan STIA YPPT Priatim Tasikmalaya, Ivan Dicksan, menyampaikan kegiatan halal bihalal ini untuk memperkuat serta mempererat tali persaudaraan.

“Momen ini untuk merenungkan nilai-nilai kebersamaan, toleransi dan gotong royong yang telah menjadi ciri khas dari budaya kita,” ungkapnya.

“Karena kegiatan halal bihalal ini digagas oleh para alumni semua angkatan mulai dari tahun 1982 Sampai dengan angkatan 2024 dan kami ucapkan terima kasih bisa datang dalam kegiatan reuni akbar ini,” kata Ivan.

Alumni angkatan 1999 berfoto bersama di area Kampus STIA YPPT Priangan Timur, Sabtu(20/4/2024).(Foto: M.kris)

Bahkan kegiatan reuni akbar ini diadakan serba dadakan dan juga diadakan zoom meeting bersama dengan para alumni yang berada di luar Kota Tasikmalaya.

“Alhamdulillah hasilnya hampir 72 persen semua angkatan dapat hadir dalam kegiatan reuni akbar, walaupun belum seluruhnya hadir, karena waktu yang kita rencanakan juga belum 100 persen,”jelas Ivan.

Rangkaian Acara halal bihalal dihadiri oleh Anggota Komisi X DPR RI Ferdiansyah, Sekertaris Daerah Kota Tasikmalaya yang juga sebagai Ketua Yayasan STIA YPPT Priatim Tasikmalaya, Ivan Dicksan, Ketua DPRD Kota Tasikmalaya H Aslim, Bupati Tasikmalaya diwakili Kepala Dinas PMD Kabupaten Tasikmalaya, Bapelitbangda Kota Tasikmalaya Budi Rahman, Diperindag UMKM Apep Yosan, H. Noves Narayana, serta seluruh civitas akademika STIA YPPT Tasikmalaya.(M.Kris)